Jumat, 02 Januari 2015

Simple Cream Soup

Lagi suka masak makanan barat nih, jadi kali ini aku dateng buat nulis resep Cream Soup yang gampang banget. Bahkan bikin di kosan aja bisa.
Langsung ya??

Alat:
- Panci
- Pisau + talenan
- Sendok atau Spatula

Bahan:
- 1-2 sdm mentega
- 1 sdm terigu, atau sesuai keinginan kekentalan
- 1 siung bawang bombay
- 1-2 siung bawang, tergantung ukuran
- 300 ml susu, aku pakai ultramilk atau susu segar yang lewat di depan rumah
- brocoli, potong kecil, rebus sampai setengah empuk
- wortel, potong dadu kecil, rebus sampai setengah empuk
- garam sesuai keinginan
- merica bubuk sesuai keinginan
- sosis atau daging, sesuai selera

Cara:
1. Panaskan mentega
2. Tumis bawang bombay hingga setengah layu, lalu masukkan bawang, tumis keduanya hingga harum
3. Masukkan sosis atau daging, tunggu hingga 2/3 matang
4. Masukkan terigu, campur hingga merata
5. Masukkan susu, sayuran, merica, dan garam.
6. Aduk hingga mengental.
7. Apabila terlalu kental, bisa di tambah sedikit air.



Gampang kaaaan??
Mungkin kalau di tambah oregano kering atau peterseli kering bakal lebih nikmat, tapi berhubung aku nggak punya, jadi yaaaa gitu.
Enak di makan sama garlic bread atau french toast.
Atau bisa juga di tambah potongan kentang.
Just trust me and try it! Hahaha

Diberdayakan oleh Blogger.